Kamis, 26 Februari 2015

Bahagialah Sekarang Juga. #22


Kalau kamu ingin bahagia, apakah kamu masih sering mengatakan/menulis hal2 berikut ini ?? "Seandainya saja aku punya uang 100 juta atau 1 milyar pasti aku bahagia banget.", "Andaikata nanti aku sudah menikah - hidupku pasti akan bahagia.", "Kalau saja aku sudah punya rumah- aku pasti akan bahagia.", "Kalau saja aku sudah kerja jadi PNS/Pegawai Negeri -hidupku pasti akan bahagia.", "Jika saja aku sudah kaya raya - pasti hidupku akan bahagia." dll



Banyak orang-orang yang berpikiran bahwa bahagia itu hanya akan terjadi kalau kita sudah memiliki sesuatu atau kalau kita sudah bisa meraih sesuatu yang sangat kita inginkan. Padahal bahagia itu tidak pakai syarat-syarat yang berat ,yang justru sering membuat hidup kita malah jadi tidak bahagia. Bahagia itu sederhana , yaitu sesederhana kamu tersenyum dan mensyukuri apa-apa yang sudah kamu miliki saat ini. 


Bahagialah hari ini juga, jangan menunggu besok atau bulan depan, apalagi menunggu sampai tahun depan, karena belum tentu juga tahun depan kamu masih hidup didunia ini. Bahagialah sekarang juga,  jangan menunggu punya sesuatu dulu baru kamu bisa bahagia. Bahagialah saat ini juga, tidak perlu banyak syarat dan banyak alasan yang justru membuatmu jadi pusing dan stress memikirkannya. 


Lihatlah disekitar kehidupanmu saat ini, karena kebahagiaan itu terkadang justru hadir melalui hal-hal yang sederhana. Yaitu hal2 sederhana yang kehadirannya sering kamu abaikan dan kamu anggap sebagai hal yang biasa saja. Contohnya adalah saat ini kamu masih bisa berkumpul bersama keluargamu, masih bisa bercanda dan tertawa bersama mereka, itulah yang namanya bahagia. Kalau kamu masih tak percaya bahwa itu adalah sebuah kebahagiaan, maka cobalah kamu merantau keluar kota beberapa bulan, kalau bisa selama satu tahun penuh, maka kamu pasti akan sangat merindukan berkumpul bersama keluargamu di kampung kelahiranmu. Kamu akan kangen dengan ke dua orang tuamu dikampung dan kamu juga akan kangen dengan suasana dirumahmu sendiri. 


Makanya bahagialah sekarang juga bersama keluargamu, sayangi dan cintailah mereka sepenuh hatimu. Jangan biarkan waktumu terbuang sia-sia dengan segala kesibukan kerjamu yang sangat menyita waktu. Bekerja keras memang kewajiban dan tanggung jawab seorang ayah/suami, tapi jangan sampai keluargamu terabaikan olehmu dengan alasan sibuk bekerja. Kebersamaan dalam keluarga, terutama bersama kamu sebagai seorang ayah/suami adalah hal-hal yang sangat dirindukan oleh istri dan anak-anakmu saat ini.  


Yang masih jomblo/sendiri bisa juga bahagia, tak perlu menunggu harus menikah dulu baru bisa merasakan bahagia. Lakukan saja hal-hal yang membuatmu senang, hal-hal yang sederhana saja, tidak perlu melakukan sesuatu yang wah dan mewah. Yang paling gampang adalah mengerjakan hobi kamu yang paling kamu sukai. Kalau kamu suka membaca, maka bacalah buku2 yang kamu sukai, atau bisa juga membaca novel , manga/komik jepang. Kalau kamu suka menulis, maka tulislah sesuatu yang bermanfaat di dinding facebook atau di blog. Membaca dan menulis adalah hal-hal yang sederhana, tapi bisa membuat hati kamu bahagia. 


Dengerin lagu-lagu kesukaanmu dan nonton film-film yang bagus adalah kebahagiaan yang sederhana yang bisa kamu lakukan saat ini juga. Foto-foto bersama teman-teman kamu dengan kamera HP kamu itu juga merupakan kebahagiaan. Berolah raga bersama teman-teman kamu dengan riang gembira itu juga bahagia. Makan-makan bersama sahabatmu itu juga bahagia. Sebenarnya banyak hal-hal sederhana yang bisa membuat hati kamu bahagia. Lakukanlah sesuatu itu dengan hati yang riang gembira, maka otomatis hatimu akan merasakan bahagia, apalagi kamu melakukannya bersama keluargamu/teman-teman kamu.  


=> Bahagia itu di sini (dihati), bahagia itu saat ini(hari ini), dan cara paling mudah merasakan bahagia adalah bahagiakanlah dulu orang lain(terutama keluargamu/orang tuamu). :-)


*SALAM BAHAGIA :-)



(Penulis : Dani Kaizen, Purbalingga, Kamis 26 Februari 2015)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih sudah mampir dan membaca artikel diblog ini, silahkan tinggalkan jejak kamu dengan berkomentar diblog ini. :-)

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...